Catatan Muslim

Tips Sukses Bisnis Air Minum Isi Ulang yang Harus Kamu Tahu

Air adalah kebutuhan pokok manusia. Setiap harinya seseorang tentu membutuhkan air dalam jumlah cukup banyak. Baik untuk kebutuhan minum, mandi, mencuci dan lain-lain.

air minum isi ulang
tribunnews.com

Kini tidak semua orang bisa mendapatkan air bersih. Bahkan ketika musim kemarau tiba, ada banyak wilayah yang sering mengalami kekeringan. Hal ini sebenarnya membuka peluang usaha tersendiri, diantaranya adalah air minum isi ulang.

Tips Sukses Air Minum Isi Ulang

Dalam menjalani sebuah usaha atau bisnis tidak semua orang bisa berhasil. Bukan hanya faktor keberuntungan, atau pun takdir, ilmu dan wawasan juga penting dalam suatu usaha.

Jangan pernah pula untuk mencoba memalsukan isi galon karena akan berdampak tidak baik. Bukan hanya bagi pelaku usaha karena bisa dipidanakan tapi juga pelanggan karena merasa dirugikan.

Bagi kamu yang tertarik membuka usaha air minum isi ulang, pada kesempatan kali ini saya akan mencoba memberikan beberapa tips:

1. Lokasi Strategis

Tips sukses air minum isi ulang yang pertama adalah pemilihan lokasi usaha. Lokasi akan sangat membantu dalam membangun bisnis, terutama yang melibatkan pembeli.

Selain mudah dijangkau, lokasi yang baik untuk air minum isi ulang seperti pemukiman padat penduduk, dekat perkantoran, serta wilayah yang susah mendapatkan air bersih. Baik saat musim penghujan, maupun saat musim kemarau tiba.

Lokasi-lokasi tersebut memberikan gambaran jelas tentang target pasar, dan peluang yang menyertainya.

2. Bagikan Galon Kosong

Di beberapa tempat, terutama di pedesaan atau pun di tempat lain yang sebelumnya belum ada usaha ini, membagikan galon kosong sangat efektif untuk mendapatkan customer. Tak sedikit yang tidak memesan karena tidak memiliki galon.

Selain membangun kepercayaan dan kedekatan, membagikan galon juga akan semakin mudah bagi kita mempelajari target pasar.

Menyebar di sini bukan cuma-cuma, tetap diberlakukan sistem pembelian. Hanya saja proses pembayarannya bisa lebih ringan. Misalnya dengan mencicil setiap kali isi ulang. Ini tentu akan lebih meringankan, khususnya untuk masyarakat ekonomi menengah ke bawah.

Jika hal ini dilakukan, dibarengi kualitas air dan layanan prima, maka kita bisa lebih mudah mendapatkan pelanggan tetap.

3. Layanan Pesan Antar

Dewasa ini setiap orang sangat menyukai hal-hal praktis, yang lebih efektif dan efisien. Kesibukkan dan kenyamanan adalah dua alasan utama yang mendasari hal ini. Kemajuan teknologi seperti internet juga memiliki andil.

Bukan hanya para pekerja kantoran, nyatanya jadi ibu rumah tangga juga cukup sibuk. Selain mengurus rumah dan keluarga, selalu ada saja hal yang harus dikerjakan.

Baca juga: Peluang Usaha untuk Ibu Rumah Tangga

Menjawab hal tersebut, layanan pesan antar menjadi primadona dan banyak dicari. Dengan layanan ini, usaha kita dapat menjangkau lebih banyak kalangan.

Sekali pun tidak begitu strategis tempat usaha yang dimiliki, selama tahu nomor telepon kita, maka mereka bisa menjadi pelanggan. Diawal usaha, sebaiknya kita juga melakukan jemput bola.

Tidak ada salahnya keliling komplek menawarkan air minum isi ulang. Perlahan tapi pasti, kita akan bisa memiliki pelanggan tetap yang senantiasa bertambah.

4. Berikan Bonus

Bonus, diskon, dan sejenisnya tentu sangat disukai customer. Alasannya tentu saja karena bisa lebih menghemat pengeluaran. Untuk menarik pelanggan, sebaiknya gunakan kesempatan ini.

Misalnya saja memberikan kupon untuk setiap pembelian, dimana setiap isi ulang 7 atau 10 kali maka gratis 1 kali. Hal ini akan membuat pelanggan terfokus pada usaha kita dan mereka enggan lepas.

Meski ada pesaing, mereka enggan untuk melewatkan bonus. Agar bisa terealisasi tentu harus bisa mengumpulkan kupon sesuai ketentuan.

Baca juga: Rahasia Usaha Ramai Pembeli yang Jarang Disadari

5. Jaga Kualitas Air

Tips sukses air minum isi ulang yang terakhir adalah memastikan kualitas air. Tak sedikit usaha air minum isi ulang yang gulung tikar, penyebab utamanya karena kualitas air yang tidak terjaga atau tidak stabil.

Terlalu lama ada dibak penampungan bisa membuat air tidak steril lagi. Selain bau dan rasanya yang berubah, tidak menutup kemungkinan dihinggapi cacing atau sejenisnya.

Hal ini tentu sangat tidak baik. Apalagi jika sampai ke tangan pelanggan. Kepercayaan yang dibangun dapat hilang seketika. Akan banyak orang yang mengurungkan niatnya untuk memesan kembali.

Selain senantiasa menjaga kebersihan, usahakan air yang ada dalam tangki segera habis. Inilah pentingnya beberapa poin sebelumnya. Dimana salah satunya akan berdampak pada cepatnya perputaran air.

joko yugiyanto